Banjir Perumda Tak Ditangani, Warga Layangkan Surat Lagi ke Gubernur Ganjar - GROBOGAN TOP NEWS

Banjir Perumda Tak Ditangani, Warga Layangkan Surat Lagi ke Gubernur Ganjar


GROBOGAN (TopNews) – Warga Perumahan Daerah (Perumda) di Jalan Gajah Mada Purwodadi, Grobogan, Jateng, segera melayangkan surat kembali kepada Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Pasalnya, proyek penataan saluran dan normalisasi saluran Jalan Gajah Mada di lingkungan perumahan itu, belum ada tanda-tanda diperhatikan pihak Pemda Provinsi maupun Pemda Kabupaten Grobogan. Tidak diketahui mengapa proyek tersebut tidak mendapatkan perhatian. Meskipun kerap kali dijadikanPemda sebagai lingkungan percontohan dalam penataan saluran pembuangan limbah rumah tangga dan air hujan.
Diduga Dinas PUPR Grobogan tidak mengusulkan ke DPRD untuk dimasukkan ke dalam anggaran 2018. Plt Dinas PUPR Padmo tidak menjawab ketika dikonfirmasi lewat WA. Sedangkan Sekretaris Dinas PUPR Endang Sulistyoningsih menyatakan, bahwa dinasnya tidak mempunyai dokumen usulan anggaran 2018 untuk proyek tersebut.
‘’Proyek itu belum terkafer di Dinas PUPR,’’ kata Endang di Purwodadi, Selasa (19/9/2018). Sebelumnya Oktober 2017 warga Perumda Purwodadi melayangkan surat ke Gubernur Ganjar minta saluran di lingkungan perumahan itu dan saluran pembuangan di Jalan Gajah Mada Purwodadi dinormalisasi.  Sebab buruknya fungsi saluran pembuangan tersebut, menyebabkan lingkungan Perumda kebanjiran. Hal ini akibat air hujan dari perumahan tersebut tidak dapat terbuang cepat melalui saluran pembuangan Jalan Gajah Mada.
Mengapa warga melayangkan surat ke Gubernur Ganjar. Karena Jalan Gajah Mada Purwodadi berikut salurannya sudah beralih status kepemilikannya ke Pemprov Jateng.
 Surat warga itu, langsung ditanggapi Gubernur Ganjar dengan merekomendasikan Bupati Grobogan Sri Sumarni melalui Dinas PUPR. Dijanjikan proyek tersebut ditangani pada tahun anggaran 2018. Meskipun saat itu memungkinkan untuk ditangani melalui perubahan anggaran 2017.
Namun sampai DPRD Grobogan selesai membahas APBD 2018 dan perubahan anggaran tahun itu, permohonan warga Perumda tersebut tidak ada tanda-tanda diperhatikan. Maka dalam waktu dekat warga akan melayangkan surat kembali ke Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.
Kepala Dinas  Perumahan Rakyat dan Permukiman Grobogan M Hanif mengatakan, bahwa proyek penataan saluran dan jalan di lingkungan perumahan sepenuhnya menjadi tangung jawab dinasnya. Di luar itu, seperti Jalan Gajah Mada Purwodadi menjadi tanggungjawab Dinas PUPR dan Dinas Bina Marga Jateng. (syam/TN)

Banjir Perumda Tak Ditangani, Warga Layangkan Surat Lagi ke Gubernur Ganjar Banjir Perumda Tak Ditangani, Warga Layangkan Surat Lagi ke Gubernur Ganjar Reviewed by samsul huda on September 19, 2018 Rating: 5

No comments

Post AD