Manfaat Minum Susu Di Pagi Hari - GROBOGAN TOP NEWS

Manfaat Minum Susu Di Pagi Hari




Susu adalah salah satu minuman yang seringkali dikonsumsi pagi hari. Banyak orang yang tidak mau sarapan berat dan menggunakan susu sebagai pengganti sarapan. Selain pagi hari beberapa orang juga mengkonsumsi susu malam hari sebelum tidur.

Banyak yang menyalahkan susu atas penyebab kegemukan seseorang. Para wanita biasanya takut meminum susu karena takut gemuk. Padahal, tahukah anda bahwa manfaat minum susu di pagi hari sangatlah banyak.

Mengkonsumsi susu secara teratur dapat memberikan banyak manfaat, terutama bagi tubuh. Susu memiliki kandungan protein, karbohidrat, lemak, kalium, vitamin B12, vitamin A, dan seng. Kandungan inilah yang sangat dibutuhkan oleh organ tubuh manusia. Manfaat minum susu di pagi hari, antara lain :

1. Memperkuat Tulang dan Gigi

Semakin lama kita hidup di dunia ini, maka tentu usia kita akan menua dan dengan umur yang semakin berkurang, maka kinerja organ tubuh akan berkurang. Tulang inilah yang menjadi salah satu oragan tubuh yang sepat rapuh, bahkan tak jarang seseorang mengalami osteoporosis di usia 30 tahun. Nah, untuk mencegah rapuhnya tulang, salah satu caranya adalah dengan minum susu yang memiliki kandungan kalsium. Kandungan kalsium di dalam susu membuat tulang tetap kuat dan terhindar dari osteoporosis.

2. Minuman Untuk Diet

Kok bisa? Padahal susu sering disalahkan sebagai penyebab bertambahnya berat badan seseorang.  Jika ada seseorang yang ingin menambah berat badan, pasti banyak yang menyarankannya untuk minum susu, padahal anggapan ini tidak benar lho. Justru susu sangat baik bagi anda yang menjalankan program diet. Jika seseorang mengkonsumsi susu, maka ia akan merasa kenyang, sehingga terhindar dari yang namanya makan snack, camilan, dan sebagainya.

3.  Menjaga Dan Membentuk Otot Tubuh

Manfaat minum susu di pagi hari selanjutnya adalah menjaga otot tubuh. Didalam susu juga terkandung protein yang sangat baik untuk pertumbuhan otot. Susu banyak dimanfaatkan oleh para atlit untuk meningkatkan masa ototnya. Dalam satu gelas susu, terdapat 8,1 mg. Karena itulah tak ada salahnya mencoba mengkonsumsi susu.

4. Membuat Tekanan Darah Tetap Stabil

Berdasarkan penelitian terhadap lebih dari 5000 orang dewasa yang dilakukan di Sapnyol, orang yang mengkonsumsi susu rendah lemak secara teratur, 54% lebih kecil kemungkinannnya terkena hipertensi dibandingkan orang yang jarang minum susu.


Itulah beberapa manfaat minum susu di pagi hari. Mari mulai membiasakan diri untuk minum susu. Tenryata susu memiliki banyak kebaikan bagi tubuh. Pilih susu yang rendah gula. Jangan terlalu banyak menambahkan gula dalam susu anda. Memang harga susu tidaklah murah, tapi jika melihat manfaatnya, apa anda masih ragu untuk membelinya? Ayo minum susu dan rasakan perubahannya.


Baca Juga:



Manfaat Minum Susu Di Pagi Hari Manfaat Minum Susu Di Pagi Hari Reviewed by Nisa Nandifa on March 17, 2019 Rating: 5

No comments

Post AD