KPK Geledah Kediaman Kontraktor yang Dekat dengan Bupati Probolinggo Puput - GROBOGAN TOP NEWS

KPK Geledah Kediaman Kontraktor yang Dekat dengan Bupati Probolinggo Puput

 

GTOPNEWS.COM – Tim Penyidik KPK kembali menggeledah kediaman Muhammad Abdul Munif, direktur CV Wahyu di RT 2 RW 5 Kelurahan Patokan, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Jatim, Selasa (26/10/2021) pukul 11.00 WIB.

Abdul Munib adalah tim sukses eks Bupati Probolinggo Hasan Aminuddin dan Bupati Puput yang diduga paling banyak menerima tender khusus proyek-proyek jalan, pengairan dan gedung dari tersangka Hasan Aminuddin.

Paket khusus itu didapatkannya sejak Hasan jadi Bupati Probolinggo selama dua periode, 2003-2008 dan 2008-2013. Kemudian berlanjut di era Bupati Puput Tantriana Sari periode 2013-2018.

Penggeledahan itu dikawal polisi dari satuan Sabhara Polres Probolinggo Kota.

Plt Jubir KPK Ali Fikri di Jakarta membenarkan penggeledahan itu. Ia mengatakan penggeledahan tersebut untuk mencari barang bukti (BB) tambahan terkait dengan dengan kasus TPPU yang menjerat Bupati Puput dan suaminya Hasan.

Bupati Puput dan suaminya Hasan kini ditetapkan KPK sebagai tersangka gratifikasi dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU). Sebelumnya bersama 22 tersangka lainnya, bupati dan suaminya itu, ditetapkan KPK sebagai tersangka jual beli jabatan pejabat kades di Pemkab Probolinggo tahun 2021.

Kini bupati dan suaminya itu ditahan penyidik KPK di Rutan KPK di Jakarta. (syam/TN)

KPK Geledah Kediaman Kontraktor yang Dekat dengan Bupati Probolinggo Puput KPK Geledah Kediaman Kontraktor yang Dekat dengan Bupati Probolinggo Puput Reviewed by samsul huda on October 26, 2021 Rating: 5

No comments

Post AD