KPK Geledah Kantor Wali Kota Medan terkait Suap Proyek & Jabatan yang Jerat Dzulmi Eldin - GROBOGAN TOP NEWS

KPK Geledah Kantor Wali Kota Medan terkait Suap Proyek & Jabatan yang Jerat Dzulmi Eldin


GTOPNEWS.COM - Tim KPK menggeledah kantor Wali Kota Medan di Jalan Kapten Maulana Lubis, Jumat (18/10/2019).
Penggeledahan itu terkait kasus OTT suap proyek-proyek pengadaan barang/jasa dan jabatan yang menjerat Wali Kota Medan Dzulmi Eldin.
Kantor Wali Kota Medan yang digeledah adalah ruang kerja Dzulmi yang sebelumya disegel KPK.
Penggeledahan berlangsung pukul 09.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB belum ada tanda-tanda selesai. Diduga banyak dokumen terkait suap proyek-proyek pengadaan barang/jasa dan jabatan yang dicari tim penyidik. Petugas KPK yang menggeledah mengenakan identitas rompi KPK. 
Awak media mengamati jalannya penggeledahan dari luar area penggeledahan. Para petugas terlihat memeriksa ruang Wali Kota Dzulmi Eldin di lantai dua. Secara bersamaan, pemeriksaan juga dilangsungkan di ruang Sub Bagian Protokoler, Bagian Umum lantai dasar. 
Polisi dari Polres Medan mengamankan proses penggeledahan ini hingga selesai. Beberapa petugas Satpol PP juga ikut membantu mengamankan jalannya penggeledahan itu. Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta mengatakan, penggeledahan itu dilakukan untuk mencari dokumen-dokumen terkait suap proyek-proyek pengadaan barang/jasa dan jabatan yang menjerat Wali Kota Medan Dzulmi Eldin. Dalam kasus ini KPK juga menetapkan Kadinas PUPR Pemkot Medan Isa Ansari dan Kepala Bagian Prokoler Pemkot Medan Syamsul Fitri Siregar sebagai tersangka pemberi suap. (syam/TN)

KPK Geledah Kantor Wali Kota Medan terkait Suap Proyek & Jabatan yang Jerat Dzulmi Eldin KPK Geledah Kantor Wali Kota Medan terkait Suap Proyek & Jabatan yang Jerat Dzulmi Eldin Reviewed by samsul huda on October 18, 2019 Rating: 5

No comments

Post AD