Jual Beli Jabatan, Bupati Klaten Diperiksa Lagi - GROBOGAN TOP NEWS

Jual Beli Jabatan, Bupati Klaten Diperiksa Lagi

KLATEN ( Top News ) - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menjadwalkan pemeriksaan terhadap Bupati Klaten Jawa Tengah Sri Hartini. Sri yang tidak lama lagi akan dikirim ke Rutan Bulu Semarang itu, diperiksa dalam kapasitasnya sebagai tersangka suap jual beli jabatan di Klaten.
"Yang bersangkutan akan diperiksa sebagai tersangka suap promosi jabatan di Pemkab Klaten. Dia ditetapkan sebagai tersangka setelah tertangkap melalui operasi tangkap tangan (OTT), 30 Desember 2016 dalam kasus jual beli jabatan," kata juru bicara KPK Febri Diansyah di kantornya Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (18/4/2017).
Selain Bupati Sri, penyidik juga akan memeriksa Rudatin Pamungkas selaku Kepala Cabang Bank Jateng Cabang Klaten dan Joko Hartanto, mantan Kepala Cabang Bank Jateng Cabang Klaten. Keduanya diperiksa karena sebagian uang hasil suap itu disimpan di bank milik pemerintah daerah tersebut.
Sebelumnya, juru bicara KPK berharap agar berkas kasus Sri Hartini bisa segera rampung di penyidikan akhir April 2017 ini. Sehingga berkasnya bisa segera dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor Jateng di Semarang seperti halnya Suramlan.  
KPK menetapkan Bupati Klaten Sri Hartini sebagai tersangka kasus dugaan suap jual-beli jabatan terkait rotasi sejumlah jabatan di Pemkab Klaten.
Selain Sri, KPK menetapkan Kepala Seksi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Dinas Pendidikan Klaten Suramlan sebagai tersangka. Bupati yang diusung PDIP itu diduga menerima suap sekitar Rp 2 miliar, US$ 5.700, dan 2.035 dolar Singapura dari para pihak yang 'memesan' jabatan tertentu.
Pada perkembangan penyidikan, KPK menyita Rp 3 miliar di kamar anak Sri Hartini, Andy Purnomo, yang juga anggota DPRD Klaten. Andy diduga sebagai 'pengepul' uang jual beli jabatan.
Pada pemeriksaan sebelumnya, Senin 20 Maret 2017 di KPK, Andy mengakui adanya tradisi jual beli jabatan di Pemkab Klaten. (syam/TN)

Jual Beli Jabatan, Bupati Klaten Diperiksa Lagi Jual Beli Jabatan, Bupati Klaten Diperiksa Lagi Reviewed by samsul huda on April 18, 2017 Rating: 5

No comments

Post AD